DIPANGGIL UNTUK MENJADI BERKAT
Oleh: Ibu Pdt. Febrina Widyanti, S. Th., M. Pd.K
2 Korintus 8:1-15
Pendahuluan:
Yang dimaksud oleh Rasul Paulus dengan jemaat-jemaat Makedonia pada konteks bacaan ini (2 Kor 8:1), adalah:
- Jemaat Filipi
- Jemaat Tesalonika
- Jemaat Berea
1. Jemaat Yang Menyadari bahwa memberi adalah Anugerah Tuhan
- Ayat 1
- Roma 25:15-16 Sebab Makedonia dan Akhaya telah mengambil keputusan untuk menyumbangkan sesuatu kepada orang-orang miskin di antara orang-orang kudus di Yerusalem.
- Bagi jemaat Makedonia, Anugerah Tuhan adalah: melakukan Firman Tuhan yaitu diberkati untuk menjadi berkat.
Janji Tuhan kepada Abraham:
- Aku akan membuat engkau menjadi bangsa yang besar, dan memberkati engkau serta membuat namamu masyhur; dan engkau akan menjadi berkat.
- TL (1954) Maka Aku akan menjadikan dikau satu bangsa yang besar dan Aku akan memberkati engkau dan membesarkan namamu; maka hendaklah engkau menjadi suatu berkat.
- MILT (2008) Dan Aku akan membuat engkau menjadi suatu bangsa yang besar. Dan Aku akan memberkati engkau, dan membuat namamu masyhur; dan jadilah berkat.
Menerima Anugerah YAHWEH untuk menjadi Anugerah bagi sesama.
2. Jemaat Yang Tampil Beda
- Ayat 2 - Ada dua kalimat
Menggambarkan keadaan jemaat Makedonia, mereka dicobai dengan pelbagai penderitaan dan mereka sangat miskin.
- Penderitaan dan kemiskinan jemaat Makedonia bukan penghalang untuk memberi dengan murah hati.
- Memberi = sukacita
3. Jemaat Yang Memberi Dengan Kerelaan Hati
- Ayat 4
- Mereka memberi dengan rela hati karena mereka menganggap kesempatan memberi sebagai kasih karunia
- Mereka adalah misionaris yang tidak dikenal karena mereka membiayai perjalanan Rasul Paulus
4. Jemaat Yang Berdedikasi Tinggi
- Ayat 4
- Jemaat Makedonia rela mengorbankan tenaga, pikiran, dan waktu demi pelayanan yang mempunyai tujuan yang mulia.
- Mereka memberikan lebih banyak dari pada yang mereka harapkan.
- Mereka memiliki pengabdian kepada Tuhan, dan pengabdiannya kepada Tuhan ditunjukkan dengan dukungannya kepada Rasul Paulus.
Jemaat Makedonia adalah:
- Jemaat yang memiliki hati Tuhan TUHAN YESHUA
- Jemaat yang memiliki hati misioner
2 Korintus 8:1-15 ~ Dengan menceritakan kembali bagaimana Tuhan memberikan anugerah yang besar kepada jemaat di Makedonia, Paulus berharap jemaat di Korintus dapat terinspirasi dan pada akhirnya meresponi tantangannya.
Agar pertobatan orang Korintus tidak hanya menjadi konsumsi pribadi atau komunitas jemaat sendiri tapi juga dapat berarti dan dirasai jemaat lain dalam pelayanan kasih yang konkrit.
Untuk tujuan itulah Paulus mengirim kembali Titus ke jemaat di Korintus agar menyelesaikan pekerjaan pelayanan kasih pengumpulan dana bagi umat Tuhan dan pelayanan-Nya yang telah lebih satu tahun dilakukan (8:6 dan 8:10).
DEFINISI MISI DARI ADVANCING CHURCH MISSION COMMITMENT (ACMC)
- “Setiap usaha yang ditujukan dengan sasaran untuk menjangkau melampaui kebutuhan gereja dengan tujuan untuk melaksanakan Amanat Agung dengan menyatakan Kabar Baik dari TUHAN YESHUA, menjadikan murid, dan dikaitkan dengan kebutuhan yang utuh dari manusia, baik jasmani maupun rohani.”
- Mengenai gereja misioner yang aktif dan sehat, digambarkan sebagai: “Gereja yang mengambil sikap agresif dalam penginjilan sedunia, dimana setiap anggota jemaat melihat dirinya sebagai komponen kunci dalam menggenapi Amanat Agung dan memobilisasi sumber-sumber dayanya semaksimal mungkin untuk tugas ini.
Master Cheng Yen (Budha)
Tabungan Bambu
Kakek Dapur
- Gereja Tuhan harus membiasakan diri untuk menyisihkan sebagian dari penghasilan kita guna dipersembahkan bagi pekerjaan Tuhan.
- Gereja Tuhan tidak boleh kalah dengan orang-orang yang tidak percaya kepada Tuhan, yang harus diakui memiliki roh belas kasihan.
- Gereja Tuhan harus bergerak untuk menyatakan kasih dalam perbuatan.
- Gereja Tuhan harus memiliki hati misi, mengirim misionaris, dan menjalankan misi Tuhan.
Komentar
Posting Komentar